MENGONSUMSI alkohol secara berlebihan memang tidak baik untuk kesehatan. Tetapi jika dilakukan secara teratur dan tahu batasannya, kosumsi alkohol terutama wine ternyata dapat memberikan manfaat kesehatan yang mungkin tidak pernah Anda bayangkan sebelumnya.
Untuk mengetahuinya lebih lanjut, Okezone telah merangkum 5 manfaat mengonsumsi wine secara teratur bagi kesehatan tubuh, sebagaimana dilansir dari The Daily Meal, Selasa (3/10/2017).
BACA JUGA:
Meningkatkan fungsi mata
Seiring bertambahnya usia, Anda memiliki risiko lebih besar mengalami pertumbuhan pembuluh darah yang berlebih di sekitar bola mata. Pertumbuhan berlebih ini akan memicu gangguan penglihatan seperti katarak, degenerasi macula, dan kebutaan. Namun sebuah penelitian menunjukkan bahwa seekor tikus yang terpapar resveratrol (kandungan yang terdapat dalam wine) secara efektif memerangi kerusakan pembuluh darah.