Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Hari Kesehatan Sedunia 2016

Ternyata Begini Cara Menteri Kesehatan Cegah Diabetes

Helmi Ade Saputra , Jurnalis-Kamis, 07 April 2016 |14:42 WIB
Ternyata Begini Cara Menteri Kesehatan Cegah Diabetes
Menteri Kesehatan RI, Prof Nilla F Moeloek (Foto: Okezone)
A
A
A

MEMILIKI riwayat keluarga menderita diabetes membuat seseorang berisiko lebih besar terkena, termasuk Menteri Kesehatan RI, Prof Nila Moeloek. Namun, Nila Moeloek mempunyai cara untuk mencegah diabetes.

Nila Moeloek berbagi tips di Hari Kesehatan Sedunia 2016 yang memang mengusung tema Cegah, Obati dan Lawan Diabetes. Salah satu tips dari Nila Moeloek untuk mencegah diabetes adalah dengan memperhatikan pola makan.

"Dengan pola makan, saya akui makan Minang enak sekali, tapi kan kita bisa tidak setiap hari makan itu. Jadi, malam harinya makan dikurangi," ujarnya di Gedung Kementerian Kesehatan RI, Kamis (7/4/2016).

Lebih lanjut, Nila Moeloek mengatakan, sarapan pagi sangat penting, karena dapat memberikan kita energi. Namun, dirinya mengurangi porsi untuk sarapan dan ngemil camilan tidak sehat.

"Perilaku orang Indonesia itu ngemil. Camilan kue ini sudah saya minta tidak ada di Kemenkes. Kalau olahraga, saya yang murah saja, jalan kaki," tutupnya.

(Helmi Ade Saputra)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement