Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Karena Ini Orang Sering Update Status di Medsos

Dewi Kania , Jurnalis-Senin, 18 Januari 2016 |17:29 WIB
Karena Ini Orang Sering <i>Update</i> Status di Medsos
Aktif di media sosial dapat membuat seseorang bahagia (Foto: Socialmoms)
A
A
A

UPDATE status di media sosial jangan dianggap hal yang remeh. Karena ternyata dapat membangkitkan hormon oksitosin untuk membangun suasana hati Anda.

Tidak hanya itu, ada pula beragama cara menyenangkan untuk membangkitkan hormon bahagia tersebut di dalam diri Anda, yang dikutip Boldsky, Senin (18/1/2016).

Berpetualang

Pergi liburan ke tempat-tempat ekstrem sangat dianjurkan sekali. Karenanya, melakukan kegiatan yang memacu adrenalin dapat memompa tingkat oksitosin.

Memelihara hewan

Bagi Anda yang suka binatang dan memelihara kucing atau anjing di rumah sangat beruntung. Karena tingkat kesabaran yang Anda miliki untuk menyayangi binatang dapat membantu meningkatkan oksitosin dan sangat baik untuk penderita hipertensi.

Melakukan kegiatan menyenangkan

Setiap hari Anda harus berusaha mencari kegiatan menyenangkan seperti menonton film di bioskop, pergi ke tempat karaoke atau kulineran bersama orang terdekat. Tahukah Anda, kegiatan ini tidka membuat Anda sebatas mencari hiburan, tetapi dapat menangkal stres dan memicu suasana hati bahagia.

Update status

Wah update status di media sosial tak sekedar menjadi ajang untuk meluapkan kesenangan perasaan. Di media sosial, Anda dapat berinteraksi dengan teman-teman dan cara ini dapat membangun hubungan baik dan memicu peningkatan oksitosin.

(Helmi Ade Saputra)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement