SALAH satu model cantik yang turut memeriahkan runway Victoria’s Secret adalah Behati Prinsloo. Ya, istri dari Adam Levine ini memukau para penonton saat malam pembukaan dengan bra berwarna pink dengan tambahan outfit beraksen fringe warna oranye.
Tampilannya tersebut memberikan kesan boho kala Behati mengenakan sepatu high boots coklat dan aksesori gelang. Terlihat seksi dan cantik, lantas persiapan seperti apa yang sebelumnya dilakukan Behati jelang parade busana lingerie tersebut?
“Aku melakukan olahraga dan dia (Adam Levine) mendukungku. Aku memiliki seorang pelatih yang tinggal denganku di Los Angeles dan Adam juga ikut denganku. Kami berdua melakukan banyak kardio dan latihan beban,” tutur Behati Prinsloo, seperti yang dilansir dari Femalefirst, Jumat (13/11/2015).
Karenanya tidak heran bila Behati cukup kuat dalam membawakan sayap sebesar 25 pound. “Ini memang menakutkan. Sayapku memiliki berat 25 pound sehingga aku seperti membawa anak. Tetapi, ini menyenangkan sekaligus menakutkan,” imbuh perempuan berusia 26 tahun itu.
Ini merupakan kedua kalinya Behati membuka perhelatan tahunan Victoria’s Secret. Meski begitu, Behati tetap merasa semangat layaknya dirinya melakukan fashion show Victoria’s Secret pertama kali.
“Menjadi pembuka untuk kedua kalinya merupakan hal di luar ekspektasi. Ini menjadi sebuah kehormatan dan penampilan luar biasa. Aku belum pernah melihat Ellie Goulding, Selena Gomez, dan The Weeknd secara langsung,” pungkas Behati.
Ya, Victoria’s Secret Show telah sukses digelar yang menampilkan Kendall Jenner dan Gigi Hadid sebagai debut pertamanya. Sementara, Lily Aldridge berjalan diatas runway dengan membawakan Fantasy Bra.
(Ainun Fika Muftiarini)