SAAT melenggang di atas red carpet, setiap gaya selebriti selalu menjadi pusat perhatian. Tidak hanya busana yang mereka kenakan, sepatu mereka pun mengundang perhatian dari penggemar fesyen.
Beberapa sepatu selebriti Hollywood ini menjadi perhatian penggemar fesyen. Berikut beberapa sepatu selebriti yang bisa menjadi inspirasi bagi Anda untuk bergaya, sebagaimana yang dilansir Boldsky, Kamis (28/5/2015).
Alba Rohrwacher
Boots studded yang dikenakan oleh Alba terlihat matching dengan busana yang dikenakannya. Boots berbahan dasar kulit ini cocok untuk Anda yang suka tampil edgy.
Julianne Moore
Sandal heels berbahan beludru ini sangat cantik saat dikenakan oleh Julianne Moore. Sandal heels warna merah tersebut, membuat seseorang yang memakainya terlihat seksi, dan menawan.
Rossy de Palma
Sepatu yang dikenakan Rossy ini merupakan karya Giussepe Zanotti. Model sepatu ini sangat menwan dengan dominasi warna emas yang membuatnya terlihat mewah. Sepatu ini bisa Anda kenakan ketika Anda sedang memakai busana yang polos.
Emma Stone
Emma Stone memakai heels ombre yang membuatnya terlihat klasik. Heels ini memakai dua warna, yaitu hitam dan krem.
(Ainun Fika Muftiarini)