Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ogah Tato Tubuh, Tantri 'Kotak' Takut Jarum

Lastri Marselina , Jurnalis-Senin, 31 Januari 2011 |10:58 WIB
<i>Ogah</i> Tato Tubuh, Tantri 'Kotak' Takut Jarum
Tantri 'Kotak' (Foto: Dok okezone)
A
A
A

BANYAK wanita rela mentato tubuhnya biar dinilai seksi oleh pria. Namun ternyata, aksi mentato tubuh tidak dilakukan vokalis Kotak band, Tantri.  

“Saya tidak akan pernah mentato tubuh saya. Alasannya karena ingin menghargai orangtua dan saya memang takut jarum,” kata Tantri kepada okezone di acara JIExpo, Kemayoran, Jakarta, baru-baru ini.

Perempuan berparas cantik ini pernah melihat personel Kotak lainnya mentato tubuhnya. Tapi Tantri mengaku serem melihat jarum.

“Pernah lihat teman sedang ditato menggunakan 12 jarum. Dan yang terlintas dalam pikiran saya saat itu hanya kata seram,” celetuknya.

Tantri menambahkan, “Mungkin bagi orang lain tato itu seni. Tapi kalau saya lebih baik berseni di bidang lain saja, misalnya bermusik."

(Tuty Ocktaviany)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement