Sebelum Meninggal, Lula Lahfah Pernah Dirawat karena ISK, Usus Bengkak hingga GERD

Niko Prayoga , Jurnalis
Sabtu 24 Januari 2026 06:32 WIB
Sebelum Meninggal, Lula Lahfah Pernah Dirawat karena ISK, Usus Bengkak hingga GERD (Foto: Tiktok)
Share :

Dalam keterangan video lainnya, Lula mengungkapkan bahwa dirinya telah menjalani perawatan selama satu minggu di rumah sakit.

“Tiktokan deh, udah eneg banget seminggu di RS,” tulisnya dalam keterangan video.

Meski demikian, hingga kini belum ada penjelasan resmi terkait keterkaitan penyakit yang diidap Lula dengan henti jantung yang disebut-sebut sebagai penyebab meninggal dunia, sebagaimana kabar yang beredar di media sosial.

Sebelumnya, kabar meninggalnya Lula Lahfah mencuat setelah viral di media sosial Instagram dan X. Sejumlah artis serta selebgram membanjiri kolom komentar unggahan terakhirnya dengan ucapan duka cita.

Banyaknya komentar bernada duka di unggahan terakhir Lula yang diposting dua hari sebelumnya membuat publik geger dan bertanya-tanya. Pasalnya, belum ada pernyataan resmi dari pihak keluarga maupun manajemen hingga saat ini.

Namun, sebuah akun Instagram bernama @kimjennniiie membagikan surat kematian atas nama Lula Lahfah. Dalam surat tersebut disebutkan bahwa Lula meninggal dunia akibat henti jantung.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya