Fuji Ulang Tahun ke-21 dan Berzodiak Scorpio, Kenali Karateristiknya

Endang Oktaviyanti, Jurnalis
Jum'at 03 November 2023 21:07 WIB
Fuji ulang tahun ke-21. (Foto: Instagram @fuji_an)
Share :

FUJI baru saja berulang tahun ke-21. Kebahagiaan itu dia bagikan ke akun Instagramnya.

Senyum semringah penuh bahagia pun turut terpancar dari mantan kekasih Thariq Halilintar itu.

Bukan hanya Fuji, orang-orang terdekat pun turut memberikan ucapan dan harapan pada anak keempat dari empat bersaudara tersebut.

Lahir pada 3 November 2023, Fuji memiliki zodiak Scorpio. Lantas, bagaimana karateristiknya?

Melansir dari Pinkvilla, Jumat (4/11/2023), berikut karakter Scorpio.

1. Punya tekad kuat

Perempuan Scorpio dikenal miliki tekad kuat, terlebih lagi ketika menginginkan atau menetapkan suatu tujuan. Hal ini akan membuatnya lebih fokus dan berkonsentrasi untuk berusaha mencapai tujuan yang diinginkannya.

Di samping itu, perempuan Scorpio juga cenderung pemberani sehingga membuatnya tidak takut akan kegagalan.

2. Jujur

Selain punya tekad kuat, perempuan Scorpio juga punya sifat jujur. Mereka tak pernah ingin menjadi seorang pembohong.

3. Ambisius

Karakter zodiak Scorpio perempuan lainnya adalah termasuk orang yang ambisius. Berkaitan dengan karakter sebelumnya, sifat ambisiusnya ini membuatnya tidak meremehkan setiap mimpinya.

Hal ini yang terlihat dari diri Fuji, betapa dia begitu bekerja keras demi mendapatkan impiannya. Termasuk membuat sang keponakan, Gala Sky, hidup lebih layak.

(Endang Oktaviyanti)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya