Seperti halnya semua ponsel khusus Caviar lainnya, Anda tidak perlu mengharapkan peningkatan spesifikasi, karena kustomisasi mereka hanya bersifat dekoratif. Namun jika Anda hanya tertarik dengan eksklusivitas, tidak ada pilihan yang lebih baik daripada iPhone 15 Diamond Snowflake.
Tidak jelas berapa banyak unit yang akan dibuat oleh perusahaan ini, tetapi jika melihat generasi sebelumnya, jumlahnya tidak akan lebih dari tiga.
Selama bertahun-tahun, Caviar telah menciptakan beberapa perangkat genggam yang paling mahal dalam sejarah manusia, mulai dari iPhone 7 berlapis emas bertema ortodoks, hingga Tyrannophone yang merupakan iPhone 13 Pro dengan gigi T-Rex yang tertanam di dalamnya.
(Martin Bagya Kertiyasa)