SAAT menyaksikan pertandingan sepak bola, Anda tentu sudah tidak asing dengan adanya seorang komentator sepak bola.
Komentator sepak bola yang juga dikenal sebagai sportscaster merupakan seseorang yang mengomentari dan mengulas jalannya pertandingan. Ia bertugas menjelaskan keadaan dalam pertandingan.
Lantas, apakah perbedaan komentator sepak bola dengan host-host lainnya? Berikut ulasannya.
Sportscaster alias Komentator Sepak Bola Senior, Maruf El Rumi menjelaskan, pada dasarnya seorang sportscaster atau komentator sepak bola adalah penyiar profesional yang memberikan narasi langsung saat tayangan pertandingan sepak bola itu berlangsung.