2. Sesuaikan Produk dengan Jenis Kulit
Pemilihan produk makeup pun sangat berpengaruh untuk ketahanan riasan. Alangkah lebih baik jika semuanya disesuaikan dengan jenis kulit, apakah berminyak, kering, atau normal.
Untuk jenis kulit wajah berminyak, disarankan menggunakan foundation dengan hasil akhir matte, ditambah bedak tabur, dan diakhiri dengan mengaplikasikan bedak padat agar lebih maksimal.
Sementara, langkah yang dilakukan berbeda untuk pemilik jenis kulit kering atau normal. "Tak perlu terlalu berlebihan untuk lapisan foundation dan bedaknya, jadi yang simpel aja," tambah Cha.
3. Pakai Setting Spray
Kunci penting lainnya adalah penggunaan setting spray sebelum atau setelah makeup. Jika tak memiliki setting spray, cara lainnya adalah memasukkan air dingin ke dalam botol dan semprotkan ke wajah.