Karenanya, semakin tua usia pernikahan, peluang untuk hamil semakin kecil. Di bulan pertama pernikahan, seseorang akan mendapatkan 30% kesempatan untuk hamil. Setelah setahun pernikahan, angkanya pun menurun drastis hingga 0,3% per siklus.
"Mengapa setelah satu tahun menikah peluang hamil turun? Memang belum ada penelitian terkait hal tersebut. Tetapi biasanya memang terjadi masalah. Entah masalah sperma pada lelaki, maupun sel telur pada perempuan," jelas dokter Olivia.
Karenanya, lanjut dokter Olivia, jika pasangan suami istri belum juga hamil dalam waktu satu tahun pernikahan, ada baiknya memeriksakan diri ke dokter kandungan guna mendapatkan perawatan yang tepat.
"Perawatannya pun beragam, mulai dari induksi ovulasi pada perempuan, pemeriksaan kualitas sperma pada pria, hingga program hamil terbantu seperti inseminasi atau bayi tabung," tukasnya.
(Martin Bagya Kertiyasa)