Ternyata, Ini Resep Awet Muda ala Armand Maulana

Dewi Kania, Jurnalis
Jum'at 12 Juni 2020 18:27 WIB
Armand Maulana. (Foto: Instagram/@armandmaulana04)
Share :

VOKALIS Gigi Armand Maulana selalu tampil awet muda di usia hampir 50 tahun. Ada satu rahasia gaya hidup sehat yang dia terapkan, salah satunya adalah tidak merokok.

Diakui bapak satu anak ini, kebiasaan hidup sehat yang membuatnya nampak awet muda ternyata sudah dilakukan sejak kecil. Armand Maulana mengaku tak pernah merokok, sekalipun anak band identik dengan perokok berat.

"Kalau ditanya resep awet muda, aku paling bingung jawabnya. Untuk menjaga stamina sendiri yang saya lakukan sih ya enggak pernag merokok, karena enggak suka," terangnya saat Zoom Session, bincang-bincang bersama dengan Penyanyi Armand Maulana bareng R&R Talk, Jumat (12/6/2020).

Baca Juga: Jauh-Jauh ke Paris, Anggun Malah Naik Becak

Selain tak merokok, sejak kecil ternyata suami Dewi Gita ini gila olahraga. Bahkan di masa kecilnya, Armand Maulana senang olahraga berat sampai dirinya divonis suatu penyakit.

"Dari kecil itu saya freak banget sama olahraga. Saking senangnya pas kelas 5 SD kena hepatitis, dulu namanya liver. Itu karena olahraga rajin, tapi makannya kacau," tuturnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya