Menguji Mukjizat Buah Zuriat untuk Memancing Kehamilan, Seberapa Efektif?

, Jurnalis
Kamis 11 Juni 2020 15:41 WIB
Ilustrasi. (Foto: Shutterstock)
Share :

ARTIS cantik Zaskia Gotik, menyebut buah zuriat sebagai salah satu rahasia dia cepat hamil setelah menikah. Memang, banyak orang yang mendambakan buah hati akan mencoba berbagai cara untuk memiliki si jabang bayi.

Tidak hanya cara medis, seperti mendatangi klinik fertilitas, tapi juga melalui cara alami seperti mengonsumsi buah-buahan seperti yang dilakukan oleh Zaskia Gotik. Tapi benarkah buah zuriat ampuh membuat perempuan mudah hamil.

spesialis kebidanan dan kandungan dr Arie A Polim, DMAS, SpOG (K) mengatakan, sebenarnya buah apapun yang tinggi antioksidan cukup baik untuk program kehamilan. Kebetulan, buah zuriat pun memiliki antioksidan yang tinggi.

Dia menjelaskan, buah yang tinggi antioksidan seperti zuriat dan buah-buah lainnya bagus untuk dikonsumsi selama program kehamilan. “Terutama buah yang berwarna merah karena kadar antioksidannya lebih tinggi,” ujar dr Arie seperti dilansir dari iNews.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya