SUDAH menginjak tahun ke-3 pernikahan Sandra Dewi dengan Harvey Moeis pada 3 November 2016 lalu, pasangan ini telah dikaruniai dua orang anak laki-laki yang sangat tampan dan menggemaskan. Menjadi keluarga serba berkecukupan tak semerta membuat Sandra Dewi mengajarkan anak-anak hidup bermewah-mewah, justru dia mengajarkan dua jagoan kecilnya untuk belajar menabung sejak usia dini agar lebih mudah kelak dalam proses #KejarMimpinya.
Apalagi, saat ini anak Sandra Dewi sudah punya penghasilan dari beberapa iklan yang dibintanginya. Sandra mengajarkan Raphael dan Mikhael, untuk menabung dari hasil keringat mereka sendiri sejak dini.
Sandra Dewi mulai mengajarkan anaknya menabung sejak usia dini karena ingin menularkan hal positif Sandra Dewi kemudian terapkan kepada dua buah hatinya. Ia pernah susah payah untuk mencapai kesuksesan. Ia pun membuka rekening buat tabungan anaknya.
"Iya aku sama suami kan suka bangetlah sama yang namanya nabung. Kita berdua kan kerja keras bukan yang dapat warisan orangtua kan enggak," kata Sandra Dewi
Sebagai orangtua, Sandra Dewi dan suaminya, Harvey Moeis, juga senang menabung. Mereka pun hendak menularkan hal positif itu kepada anak-anaknya. Sandra membuka rekening tabungan terpisah untuk dua putranya meskipun mereka masih balita.
"Anak-anakku udah aku buatin CIMB junior loh," kata Sandra Dewi dalam jumpa pers CIMB Niaga 65 Tahun Melayani Indonesia di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, (4/2) "Aku pengin anak-anak aku ini tahu mereka sudah punya tabungan. Kalau beli apa-apa ya pakai tabungannya itu, pakai uang sendiri," ucap Sandra Dewi.
Sandra Dewi juga ingin mengajarkan dua jagoannya pentingnya tanggung jawab. Misalnya saja, untuk dibelanjakan barang yang mereka mau bisa dari hasil kerja mereka sendiri yaitu uang yang mereka telah tabung.