4. Meningkatkan metabolisme tubuh
Ngemil kacang-kacangan pun menyehatkan jantung, dan membuat aliran darah terpompa lebih baik, dan meningkatkan tubuh Anda dari dalam ke luar.
Jadi, apabila Anda diberitahu bahwa makan lebih sedikit lebih baik untuk Anda, ingatlah bahawa metabolisme tubuh Anda harus berfungsi secara teratur.
5. Meningkatkan Konsentrasi
Menurut American Dietetic Association, ngemil di sela-sela waktu dapat meningkatkan konsentrasi seperti blueberry, alpukat, atau cokelat.
Hal tersebut akan membuat Anda lebih mudah untuk belajar di sekolah, menyelesaikan pekerjaan di kantor, dan merasa senang ketika jalan-jalan dengan teman, karena camilan membantu membangkitkan semangat Anda.
6. Lebih Rendah Kolesterol
Ngemil pun dikabarkan dapat mempengaruhi lemak darah, karena memberikan asupan kolesterol lebih banyak di tubuh. Memang, hal itu bisa terjadi jika Anda ngemil dengan makanan yang tidak sehat, dan tidak banyak membantu dalam memberikan nutrisi pada tubuh Anda selain memberikan rasa kenyang.
Penelitian menunjukkan bahwa orang yang sering makan, enam kali atau lebih dalam sehari, sebenarnya memiliki total kadar kolesterol pada darah lebih rendah daripada mereka yang tidak.