Kemudian, video masak berikutnya diperlihatkan 3 orang pria yang sepertinya baru pertama kali masak. Salah seorang dari mereka coba memasukkan bahan makanan ke panci yang sudah sangat panas. Setelah makanan dimasukkan, cipratan minyak pun muncrat dan semua berlarian. Salah seorang pria jatuh tersandung saking paniknya.
Dan untuk video terakhir, hanya dipraktikan dua pria. Salah seorang dari mereka hanya duduk melihat kelakuan temannya yang memasak. Nah, setelah bahan makanan dimasukkan ke panci, yang terjadi berikutnya sama seperti sebelumnya, minyak muncrat dari panci dan membuat dua pria lari dan sayangnya pintu dapur terkunci!
Aksi para pria memasak ini membuat netizen ramai berkomentar. Kebanyakan dari mereka merasa terhibur sekaligus aneh. Sebab, pria saat masak ternyata sukanya ramai-ramai.
"Jadi kayak orang mau tauran gitu yak," tulis @atiikazz
"Harus banget ya itu masnya pakai helm," tanya @KhoriunNisa14_