SOSOK juru masak kenamaan dunia, Gordon Ramsay selain dikenal sebagai seorang chef profesional andal, tegas, juga dikenal tidak terlalu berpihak pada vegan.
Namun akhirnya, seiring perkembangan waktu, kini ketua dewan juri salah satu kompetisi memasak terkenal di dunia, MasterChef ini tampaknya menjadi lebih longgar. Lebih longgar dalam artian, sekarang Gordon juga tak ketinggalan untuk menghidangkan hidangan makanan vegan.
Yup, melalui akun laman Twitter resminya, chef berbintang Michelin ini diketahui baru saja memperkenalkan sebuah menu baru di salah satu restorannya, Bread St Kitchen di London yakni ‘Vegan Roast Dinner’.
Baca Juga: Kisah Anissa, TKI asal Lampung yang Temukan Kebahagiaan Sejatinya di Taiwan