Jenis tepung terigu soft wheat dibuat dari gandum lunak dengan kandungan protein gluten 8 - 10 persen. Tepung ini memiliki karakteristik sulit menyerap air, sehingga akan menghasilkan adonan yang tidak elastis dan lengket. Tepung terigu protein rendah biasanya digunakan untuk membuat kue kering, biskuit, sponge cake, dan kue-kue yang tidak memerlukan proses fermentasi.
Self raising flour
Di toko-toko swalayan, tepung ini biasanya telah ditambahkan bahan pengembang dan garam. Anda tidak perlu menambahkan bahan pengembang lagi ketika mengolahnya menjadi adonan. Jika Anda sulit mendapatkannya, Anda bisa mencampurkan 1 sdt baking powder ke dalam 1 kg tepung terigu sebagai alternatifnya. Self raising flour sangat cocok digunakan untuk membuat cake, muffin, bapel, pancake dan kue kering.
(Santi Andriani)