Artis Luna Maya sempat mau dilarikan ke rumah sakit setelah membuat konten challenge makanan bersama Bobon.
Saat itu Luna Maya ditantang Bobon untuk makan keripik yang terkenal pedas dari luar negeri, paqui. Karena makanan terlalu pedas, alhasil membuat mantan kekasih Ariel Noah itu jatuh sakit sebab asmanya kembali kambuh.
Tak banyak yang tahu bahwa Bobon pernah bekerja sebagai jurnalis. Namun, ia memilih mundur lantaran alasan tertentu.
"Gak ada duitnya, pas-pasan, dibenci orang, dimusuhin oknum-oknum," ungkap Bobon Santoso, dikutip dari YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo.
Bobon Santoso lantas menceritakan pengalaman pahitnya ketika bekerja sebagai jurnalis. Ia mengaku pernah diincar oleh oknum aparat.
Saat itu, Bobon hendak mempublikasikan berita dengan isu yang cukup sensitif hingga tanpa diduga memicu amarah beberapa oknum aparat.
Bobon lahir dalam keluarga Tionghoa dan awalnya beragama Kristen. Namun, pada akhir tahun 2024, namanya sempat menjadi perbincangan karena dikabarkan telah berpindah agama dan menjadi mualaf.
Beberapa hari kemudian, Bobon memberikan klarifikasi bahwa telah terjadi kesalahpahaman. Meski begitu, Bobon memang sudah lama menunjukkan ketertarikan terhadap Islam, terutama melalui kegiatan berbagi makanan dalam jumlah besar, termasuk saat bulan Ramadhan dan Idul Adha.
Terbaru, Bobon kembali menjadi sorotan setelah ia memasak hidangan berbuka puasa di Masjid Jami' An-Ni'mah Cibubur. Aksi tersebut menarik perhatian, apalagi ia kemudian benar-benar mengucapkan dua kalimat syahadat dan resmi menjadi seorang Muslim di bawah bimbingan Ustaz Derry Sulaiman.
Kini dirinya resmi menjadi seorang mualaf, sebuah keputusan besar yang ia ambil dengan penuh kesadaran dan keyakinan. Momen sakral tersebut disaksikan oleh banyak orang, baik secara langsung maupun melalui video yang beredar di media sosial.
(Kemas Irawan Nurrachman)