Kabar bahagia datang dari salah satu kakak kandung Fuji, Frans. Ia resmi menikahi sang kekasih, Indah Tri Pertiwi pada Sabtu 1 Februari 2025.
Momen bahagia itu dibagikan oleh kedua adiknya, Fuji dan Fadly Faisal melalui postingan di story akun Instagram mereka masing-masing.
Tidak hanya itu, momen sakral tersebut turut dibagikan oleh Menteri Koordinator (Menko) Bidang Pangan Zulkifli Hasan dalam postingan di Instagramnya.
Berikut beberapa potret momen pernikahan Frans dengan Indah, dirangkum Okezone, Minggu (2/2/2025).
Frans resmi menikahi Indah, yang tak lain merupakan menajer pribadinya sendiri. Dari situ, keduanya mulai merasakan ketertarikan satu sama lain, yang berkembang menjadi cinta.
Usai melamar Indah pada akhir 2024 lalu, Frans akhirnya resmi menikahinya pada Sabtu (1/2/2025), yang berlokasi di Grand Slipi Tower, Jakarta Barat.
Akad pernikahan Frans dan Indah salah satunya dihadiri oleh Zulkifli Hasan. Bahkan, pria yang kini menjabat sebagai Menteri Koordinator (Menko) Bidang Pangan itu turut menjadi saksi pernikahan kakak Fuji itu.
Momen pernikahan Frans dan Indah juga semakin mencuri perhatian karena kehadiran bingkai foto almarhum Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.
Fuji yang hadir sebagai pengiring terlihat membawa bingkai foto Vanessa Angel, sementara Gala Sky membawa bingkai foto mendiang sang ayah, Bibi Ardiansyah.