4. Digandeng erat kakek
Rafathar dan Cipung sendiri terpantau menghabiskan momen liburan Natal dan Tahun Baru dengan mengunjungi salah satu mall. Di momen tersebut, Gideon tampak berjalan sambil menggandeng erat tangan kedua cucunya.
5. Sukses bikin ibu Nagita terharu
Momen tersebut menjadi momen pertama kalinya ayah Nagita Slavina itu menghabiskan waktu libur Natal dan Tahun Baru bersama kedua cucunya.
Hal itu lantas sukses membuat netizen ikut terharu. Tidak terkecuali sang mantan istri, Rieta Amalia, atau yang akrab disapa mama Rieta.
“Alhamdulillah,” kata Mama Rieta, di kolom komentar.
(Qur'anul Hidayat)