Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Indofood Gandeng NewJeans Luncurkan Rangkaian Produk Terbaru Indomie Korean Ramyeon Series

Jack Newa , Jurnalis-Sabtu, 02 November 2024 |11:00 WIB
Indofood Gandeng NewJeans Luncurkan Rangkaian Produk Terbaru Indomie Korean Ramyeon Series
Indofood luncurkan rangkaian produk Indomie Korean Ramyeon Series. (Foto: dok iNews Media Group/Arif Julianto)
A
A
A

Indomie Korean Ramyeon Series ini terdiri dari tiga varian rasa baru Spicy Ramyeon, Fiery Chikin, dan K-Rose. 

Varian rasa Spicy Ramyeon hadir dengan sensasi sup khas Korea yang pedas, Fiery Chikin memiliki rasa khas ayam goreng Korea dengan paduan rasa pedas, manis, asin, dan gurih, serta K-Rose yang memberikan paduan rasa creamy pedas yang menggugah selera.

Selain itu, ada juga dua varian Pop Mie Rasa Spicy Ramyeon dan Pop Mie Rasa Fiery Chikin.

Julia Atman menambahkan, bersamaan dengan peluncuran global Indomie Korean Ramyeon Series, digelar juga event Oh My Good World di Main Atrium Gandaria City pada tanggal 31 Oktober - 3 November 2024.

Di sini pengunjung bisa merasakan keseruan bersama Indomie dan NewJeans, termasuk photo spots dan bisa mencoba masak sendiri Indomie Korean Ramyeon Series ala K-Mart di Korea.

Zia Gen Z Representatif mengaku senang dengan peluncuran Indomie Korean Ramyeon Series, dengan rasa yang menggugah selera khas Korea. Menurutnya, Indomie Korean Ramyeon Series yang dijual dengan harga Rp6 ribuan sangat terjangkau.

Oh My Good World
Saat peluncuran Korean Ramyeon Series digelar juga event Oh My Good World di Main Atrium Gandaria City pada 31 Oktober-3 November 2024. (Foto: dok iNews Media Group/Arif Julianto)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement