Lisa BLACKPINK sendiri memulai debutnya sebagai house ambassador Louis Vuitton di Paris Fashion Week 2024 pada 1 Oktober 2024. Penampilannya dalam Louis Vuitton Spring-Summer 25 Show ini pun sontak menarik perhatian.
Lisa tidak hanya menunjukkan kemampuannya berkreasi dengan fashionnya, tetapi juga menegaskan posisinya sebagai ikon mode global. Sebagai ikon dunia K-pop, dia pun berhasil membawa penampilannya pada mode internasional dengan cara yang unik, menciptakan tren alih-alih sekadar mengikuti tren.
Sebagai ambassador Louis Vuitton, Lisa BLACKPINK semakin mengukuhkan dirinya sebagai salah satu bintang paling berpengaruh di dunia hiburan dan mode. Penampilannya di Paris Fashion Week 2024 membuktikan bahwa Lisa tidak hanya memiliki bakat musik luar biasa, tetapi juga selera fesyen yang tak tertandingi.
(Martin Bagya Kertiyasa)