Setelah proses interogasi, turis itu didakwa atas tuduhan membakar properti orang lain, menyebabkan kerusakan properti orang lain, dan membuat dirinya mabuk karena mengonsumsi minuman beralkohol atau zat memabukkan lainnya.
Ia pun terancam hukuman paling singkat 6 bulan hingga maksimal 7 tahun kurungan penjara, dan atau denda ribuan Baht menurut hukum yang berlaku di negeri gajah putih.

Melansir VNExpress, empat bulan pertama tahun ini Thailand sudah menampung lebih dari 12 juta wisatawan dan China merupakan sumber pemasok wisatawan terbesar.
(Rizka Diputra)