Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Minum Kopi Bisa Sembuhkan Diabetes? Ini Faktanya

Devi Pattricia , Jurnalis-Selasa, 23 April 2024 |12:59 WIB
Minum Kopi Bisa Sembuhkan Diabetes? Ini Faktanya
Manfaat minum kopi. (Foto: Freepik.com)
A
A
A

KOPI menjadi salah satu minuman yang masih sangat digandrungi, baik oleh kaum muda maupun kelompok usia lanjut. Bahkan kopi sudah menjadi bagian dari gaya hidup sebagian besar orang. Kebiasaan minum kopi, khususnya kopi hitam sering dikaitkan dengan manfaatnya dalam menyembuhkan penyakit diabetes dan memperbaiki fungsi pankreas.

Namun ternyata, Praktisi Kesehatan dr. Hendri Andreas, Sp BP-RE mengungkap bahwa kopi tidak bisa memperbaiki kondisi tersebut lho.

“Minum kopi bisa memperbaiki fungsi pankreas, bisa menormalkan orang yang diabetes? Menurut saya kopi nggak bisa memperbaiki,” kata dr. Hendri, dikutip dari Instagram @drhendriandreas, Selasa (23/4/2024).

Dokter Hendri menjelaskan bahwa mengkonsumsi kopi tetapi gaya hidup dan pola istirahat yang tidak beraturan, maka tidak memberikan pengaruh apa-apa. Kebiasaan tersebut justru malah memperburuk kondisi kesehatan.

Kopi

“Minum kopi tapi aktivitas terus yang terlalu panjang, lifestylenya tinggi radang, makan yang manis-manis, tidurnya cuman tiga atau empat jam, ya sama aja rusak juga badannya,” ujarnya.

Sebagian orang yang mengonsumsi kopi memang merasakan efek seperti lebih rileks dan lebih ringan menjalani hari. Jika ditambah dengan gaya hidup yang lebih sehat, pola istirahat yang baik, serta mengurangi makanan tinggi karbohidrat, maka kondisi diabetes dan pankreas bisa membaik.

Namun hal ini tidak serta merta terjadi akibat kopi saja. Akan tetapi ada perubahan gaya hidup dan asupan makanan yang dikonsumsi setiap harinya.

“Jadi tidak ada fungsi apa-apa, kecuali kalau dengan kopi tubuh bisa lebih rileks, lebih santai, tidurnya enak, relaksasinya enak, yang kita makan juga rendah karbohidrat, berubah semua ya berubah. Bukan gara-gara kopinya. Tapi gara-gara makannya, lifestylenya yang dijaga bukan karena kopi,” tutur dr. Hendri.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement