ARTIS Dhini Aminarti membagikan kisahnya yang diketahui memiliki anak asuh sebanyak 40 orang. Hal itu diungkapkan saat menghadiri kajian bertajuk Teruskan Langkah Baikmu.
Menurut Dhini Aminarti hal itu dilakukan sebagai bentuk kasih sayang dari Allah, meski dirinya dan Dimas Seto belum aqdikaruniai keturunan setelah 14 tahun menikah.
"Sampai saat ini Allah belum memberikan keturunan, mungkin itu salah satu ujian yang Allah kasih. Mungkin allah tahu kita berdua sanggup melewati ujian ini," ujar Dhini Aminarti dalam kajian Teruskan Langka Baikmu bersama Wardah, di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat.
"Sekarang kita dititipkan ada di pondok itu 41 jadi sebenarnya di balik ujian dan rasa syukur kita, mungkin secara biologis belum ada," lanjut Dhini Aminarti.
Istri Dimas Seto itu tak menampik bahwa ada saja ujian saat mendidik anak-anak asuhnya. "Ujiannya ya beda lagi mungkin disaat kita ngurus anak sendiri beda disaat aku harus ngurus anak orang," ungkap Dhini Aminarti.
Salah satunya yang menjadi ujian dan tantangan bagi Dhini yaitu kebanyakan anak asuhnya itu laki-laki yang tengah beranjak dewasa. "Challenge nya adalah anak 18 sampai 22 tahun cowok gimana, itu tantangan nya luar biasa sekali," jelas Dhini Aminarti.
"Apalagi kita ketemu dengan mereka yang punya karakter yang sudah terbentuk. Mohon doanya sajal semoga berjalan lancar dan bermanfaat bagi banyak orang," tambahnya.