SEORANG pasien mengeluhkan kalau dirinya mengalami batuk yang sudah menahun, namun setiap kali melakukan tes mantoux menunjukkan hasil negatif. Alhasil batuk yang dialami dianggap bukan menjadi pemicu tuberkulosis melainkan timbulnya penyakit lain.
Terkait hal tersebut, Dokter Spesialis Paru, dr Erlina Burhan menjelaskan pada kondisi seperti ini sebetulnya perlu diwaspadai. Sebab batuk yang sudah lama apalagi terjadi selama satu tahun merupakan kondisi yang perlu diperhatikan.
“Kita tahu bahwa gejala tuberkulosis itu lebih dari dua minggu. Sedangkan ini setahun, jadi harus dicari sebabnya karena orang sehat tidak akan batuk,” kata dr Erlina, dikutip dalam akun X miliknya @erlinaburhan, Sabtu (23/12/2023).
Menurutnya, bisa jadi kondisi itu merupakan bronkitis kronik atau hal lain. Sehingga untuk mendiagnosis tuberkulosis sendiri harus tetap melakukan pemeriksaan yang dilakukan meliputi pemeriksaan pada dahak, agar melihat adanya kuman TB atau tidak.
