HUTAN Bukit Peramun di Desa Air Selumar, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung, Bangka Belitung sudah tercatat di Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) sebagai hutan digital pertama di Tanah Air.
Dengan menggunakan aplikasi asisten virtual berbasis android, kekayaan hutan Bukit Peramun juga tersaji secara digital.
Ketika menjelajahi setiap flora di hutan Bukit Peramun, pengunjung bisa dengan mudah mendapatkan keterangan dari kode ditiap-tiap pohon dengan cara difoto yang kemudian akan tampil pada layar ponsel.
BACA JUGA:
Wisata Bukit Peramun termasuk dalam salah satu geosite di Indonesia. Bukit Peramun terletak di ketinggian 129 meter di atas permukaan laut (mpdl) yang menyuguhkan bentang alam Belitung dengan suasana segar dan pemandangan mempesona dari atas ketinggian.