IKAN merupakan sumber protein yang paling sering dikonsumsi oleh orang-orang Jepang, sebab harganya yang terjangkau dan mudah didapatkan. Orang-orang Jepang biasa mengonsumsinya secara mentah maupun matang dengan hidangan seperti Sashimi dan Sushi.
Hobi makan ikan sehari-hari, tak heran orang Jepang pun dikenal dengan kesehatan, umur panjang dan kepintarannya.
Dari sekian banyak jenis yang dikonsumsi, ada beberapa jenis ikan yang masuk ke dalam daftar favorit orang-orang Jepang untuk dikonsumsi dalam keseharian. Penasaran ikan apa saja yang paling orang Jepang sukai? Berikut adalah daftar ikan yang paling sering dikonsumsi orang-orang Jepang, dilansir dari SoraNews24, Selasa (19/9/2023)
1. Chum Salmon (Sake): Ikan salmon satu ini menjadi makanan paling sering dijumpai di masakan Jepang, seperti sushi. Orang-orang Jepang biasa mengonsumsi ikan jenis ini untuk sarapan mereka, terutama di hotel-hotel Jepang. Bahkan, ikan jenis ini juga dapat ditemukan dalam kotak bento hidangan makan siang.
(Foto: SoraNews24)
2. Pacific Bluefin Tuna (Maguro): Selain salmon, salah satu jenis ikan yang sering ditemukan dalam hidangan sushi dan sashimi adalah Tuna. Tuna jenis Pacific bluefin ini jadi incaran orang-orang Jepang sebab rasanya yang kaya dan berlemak. Ikan ini bertekstur lembut yang akan meleleh di dalam mulut selayaknya mentega.
BACA JUGA:
3. Pacific Saury (Sanma): Sauri Pasifik merupakan ikan ketiga yang populer dikonsumsi oleh orang-orang Jepang. Ikan ini sangat mudah untuk dimasak dan umumnya dihidangkan dengan cara dipanggang. Bahkan, orang-orang Jepang memiliki panggangan khusus untuk memanggang ikan ini di rumah.
4. Horse Mackerel (Aji): Tidak hanya salmon dan tuna, Horse Mackerel atau makarel kuda juga disukai oleh kebanyakan orang Jepang. Biasanya mereka menghidangkan makarel kuda sebagai oshizushi yang ditekan. Namun, ikan ini pun tetap sedap ketika dihidangkan dengan dipanggang.
5. Mackerel (Saba): Ikan makarel jenis ini juga kerap dijadikan hidangan favorit bagi orang-orang Jepang. Selain dihidangkan sebagai sashimi, ikan jenis ini juga paling sedap dihidangkan sebagai battera, sejenis hidangan asal Osaka yang mencampur makarel dengan nasi cuka dan rumput laut.
6. Belut (Unagi): Jenis ikan satu ini juga tak kalah populer di Jepang loh! Hadir dengan tekstur yang berdaging, irisan daging belut yang diletakkan di atas nasi hangat pun jadi makanan yang sedap, terutama dalam cuaca dingin. Namun jangan salah, ikan satu ini juga kerap dihidangkan pas musim panas tiba sebagai sashimi.

(Foto: Ist)
7. Bonito (Katsuo): Ikan Bonito merupakan ikan yang sering dihidangkan bersama makanan seperti takoyaki dan okonomiyaki. Hidangan yang menyajikan ikan bonito ini disebut sebagai Katsuo Tataki, yaitu hidangan ikan bonito yang dipanggang atau digoreng bagian kulitnya saja sehingga dagingnya masih mentah.
8. Sea Bream (Tai): Sea Bream atau sejenis ikan air tawar sering dikaitkan sebagai penanda keberuntungan dan perayaan bagi orang-orang Jepang. Ikan ini sering dijadikan berbagai jenis hidangan yang lezat di pesta pernikahan maupun perayaan apa pun di Jepang. Namun, ikan ini pun tetap sedap di konsumsi di hari-hari biasa.
9. Shishamo Smelt (Shishamo): Shishamo smelt atau ikan telur merupakan jenis ikan yang populer dikonsumsi secara utuh seluruh bagian tubuhnya. Tidak sulit untuk menemukan ikan jenis ini di berbagai restoran Jepang. Biasanya, ikan Shisamo dihidangkan dengan digoreng di dalam minyak panas dan dimakan bersama perasan lemon. Ikan ini pernah viral belum lama ini di kalangan masyarakat Indonesia, karena kedapatan jadi menu makanan Rayyanza Ahmad alias Cipung, putra bungsu Nagita Slavina dan Raffi Ahmad.

(Foto: Times of India)
10. Japanese Yellowtail (Buri): Ikan jenis ini pun tidak kalah populer di Jepang. Biasannya ikan ini dijadikan hidangan sashimi yang segar dan nikmat. Namun, ikan ini juga menjadi hidangan musim dingin yang direbus lama. Sangat nikmat disajikan bersama kecap asin, mirin, gula, dan sayuran segar seperti lobak.
(Rizky Pradita Ananda)