Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

4 Ikan yang Cocok Dikonsumsi Penderita Darah Tinggi, Salah Satunya Salmon

Annastasya Rizqa , Jurnalis-Selasa, 15 Agustus 2023 |15:02 WIB
 4 Ikan yang Cocok Dikonsumsi Penderita Darah Tinggi, Salah Satunya Salmon
Makan ikan salmon. (Foto: Freepik)
A
A
A

PENGIDAP darah tinggi harus memilih-milih makanannya. Mereka tak boleh makan sembarangan dan suka-suka agar darah tingginya tak kumat.

Apalagi konsekuensi dari tekanan darah tinggi adalah membebani otot jantung dan merusak pembuluh darah yang mana ini dapat menyebabkan stroke atau serangan jantung. Oleh karena itu pola makan sehat harus dijaga dengan baik.

Nah, terdapat sejumlah ikan yang aman dikonsumsi penderita darah tingga. Dikutip dari Daily Express, ikan berminyak dapat membantu menurunkan tekanan darah. Ikan berminyak juga dapat membantu menjaga irama jantung tetap stabil dan mencegah pembekuan darah.

 BACA JUGA:

Lantas, jenis ikan berminyak seperti apa yang aman dikonsumsi oleh para penderita darah tinggi?

 ikan tuna

1. Ikan Tuna

Selanjutnya ada tuna. Ikan tuna juga saah satu jenis ikan berminyak yang baik untuk penderita darah tinggi.

Sama seperti ikan makarel dan salmon, tuna memiliki asam lemak omega-3 yang ditemukan pada ikan dan telah terbukti mengurangi tekanan darah bersama dengan beberapa manfaat kardiovaskular lainnya. Usahakan untuk mengonsumsi ikan ini tiga porsi seminggu.

 BACA JUGA:

2. Salmon

Pertama ada ikan salmon. Ikan yang begitu disukai banyak orang ini juga aman dikonsumsi oleh penderita darah tinggi.

Ikan salmon mengandung asam lemak omega-3 dalam jumlah besar yang menurunkan risiko tekanan darah tinggi, aritmia (detak jantung tidak teratur) dan aterosklerosis serta menurunkan trigliserida. Disarankan agar pasien darah tinggi mengonsumsi ikan salmon dua kali seminggu untuk asupan mereka.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement