Lantas apakah iktiosis bisa disembuhkan?
Dilansir dari Cleveland Clinic, hingga saat ini belum ada pengobatan untuk mengatasi kelainan kulit tersebut. Namun dokter menyarankan penderita iktiosis untuk mandi lebih dari sekali dalam sehari agar kulit terhidrasi.
Namun sebelum mandi disarankan untuk mengoleskan petroleum jelly atau emolien untuk membuka luka atau retakan yang dalam. Salep semacam itu dapat meredakan rasa terbakar atau perih yang mungkin ditimbulkan oleh air dan dapat menghilangkan kulit dari retakan yang dalam.
Disarankan juga untuk menambahkan garam laut ke dalam bak mandi untuk mengurangi rasa terbakar, perih, dan gatal. Dan setelah mandi oleskan pelembap yang mengandung asam laktat, asam salisilat, dan urea juga dapat membantu kulit mengelupas dengan baik.
(Dyah Ratna Meta Novia)