Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Mengenal Harimau Benggala yang Mati di Rumah Alshad Ahmad

Rina Anggraeni , Jurnalis-Kamis, 27 Juli 2023 |07:32 WIB
Mengenal Harimau Benggala yang Mati di Rumah Alshad Ahmad
Alshad Ahmad (Foto: Instagram)
A
A
A

Selain itu, mereka memiliki gigi taring terbesar dari semua keluarga kucing. Panjang taringnya bisa mencapai 10 cm. Cakar yang kuat juga memungkinkan mereka memanjat pohon untuk mencari mangsa.

Harimau Benggala sangat menyukai air dan merupakan perenang andal. Mereka akan berendam ketika cuaca panas, terkadang hal ini juga akan menguntungkan mereka saat mengejar mangsa di air.

Di alam liar, harimau termasuk mamalia yang cenderung suka menyendiri. Mereka biasanya berjalan-jalan sendiri di wilayah teritorialnya. Namun meski begitu, induk harimau selalu menghabiskan waktu dengan anaknya.

Satwa ini juga merupakan predator nokturnal yang suka berburu mangsa di malam hari. Penglihatan mereka di malam hari enam kali lebih tajam dibandingkan manusia.

Dibandingkan singa, harimau cenderung lebih jarang mengaum. Tetapi apabila mereka mengaum, suaranya akan terdengar begitu keras hingga bisa menakuti mangsanya. Apa sahabat satwa tahu bahwa suara auman mereka bisa terdengar hingga jarak tiga kilometer?

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement