4. Sosok family man
Meski dikenal sosok yang gaul sebagai anak band, Jeje ternyata juga merupakan sosok ayah yang sangat dekat dan mengurus kedua anak kembarnya lho. Hot Daddy ini terlihat sabar menemani sang anaknya bermain, kehangatan dan keakraban dengan anaknya menggambarkan sosok Jeje yang family man.
5. Jago bermain gitar
Jeje terkenal sebagai sosok yang multitalenta dan produktif, kepiawaiannya dalam bermain gitar dan aktif pada industri musik membuat dirinya cukup dikenal publik.
6. Latihan tenis bareng
Terakhir ada potret Jeje sedang latihan tenis bersama sang istri. Dia tampak ganteng dengan style simpel, tetapi tetap keren. Jeje memakai baju kerah hitam yang dipadukan celana pendek warna senada.
Untuk alas kaki, Jeje memakai sneakers berwarna putih. Gaya sporty Jeje pun terlihat semakin keren!
(Helmi Ade Saputra)