Warga Shenzhen Eva Yang dan putri kecilnya juga senang melihat bebek-bebek itu. Mereka mengatakan karya Hofman itu membuat jalan-jalan mereka di Hong Kong lebih berkesan.
"Bebek-bebek itu terlihat spektakuler," kata Yang.
Pada 2013, penduduk dan turis memadati jalan-jalan di dekat dermaga Tsim Sha Tsui untuk melihat sekilas bebek karya Hofman sewaktu dipamerkan.
Bebek kuning besar di Hong Kong secara tidak sengaja kini berubah menjadi simbol politik di platform media sosial Weibo terkait peringatan tragedi Tiananmen.
Lembaga sensor China memblokir pencarian untuk istilah "bebek kuning besar" setelah banyak netizen berbagi gambar ikonik “Manusia Versus Tank" dengan mengganti gambar tank-tank militer China menjadi barisan bebek raksasa.
Bebel karet Hofman telah melakukan tur dunia sejak 2007.
(Salman Mardira)