INFLUENCER top Jerome Polin tengah jadi perbincangan banyak netizen di linimasa sosial media.
Diduga tengah jadi cibiran dan banyak dihujat para netizen, akhirnya lewat akun Instagram pribadinya, Jerome mengabarkan dirinya akan sejenak rehat dari sosial media karena sedang mengalami kelelahan secara mental.
"Sorry enggak bisa aktif beberapa hari ini. Jujur, mentally lagi capek banget. Gonna get back as soon as possible!!," tulis Jerome sebagai keterangan swafoto dirinya, dikutip Kamis (23/2/2023).
Mental terasa lelah seperti apa yang dirasakan Jerome ini adalah hal lumrah yang bisa terjadi pada siapa saja. Ya, capek bukan hanya sekedar fisik tubuh semata tapi aktivitas mental yang intens dalam waktu lama juga bisa membuat kita lelah loh!
Kelelahan mental bisa terjadi ketika otak seseorang menerima terlalu banyak rangsangan atau harus mempertahankan tingkat aktivitas yang intens tanpa istirahat. Misalnya karena sering bekerja atau belajar selama berjam-jam tanpa atau hanya sedikit waktu rehat, menghabiskan banyak waktu setiap hari dengan tanggung jawab yang sangat besar, atau mencurahkan banyak energi setiap harinya untuk memikirkan masalah, kekhawatiran, atau sumber stres lainnya.
Kemudian sekarang, apa langkah sederhana dan cepat yang bisa kita lakukan saat mengalami kelelahan mental agar kondisi ini tak berlarut-larut? Simak paparannya di bawah ini, sebagaimana dilansir dari Healthline, Kamis (23/2/2023) yang sudah ditinjau secara medis oleh Karin Gepp, PsyD.
1. Hilangkan trigger stresnya: Contoh, jika kewalahan di tempat kerja, bisa coba minta bantuan ke bawahan, atasan atau rekan kerja yang lain. Coba mendelegasikan beberapa tanggung jawab kita kepada orang lain. Mungkin kewalahan dengan urusan rumah tangga? Jika mampu, segera sewa jasa pengasuh atau petugas pembersih rumah. Jika tidak ada dana, ada baiknya meminta bantuan teman dan anggota keluarga yang lain.
2. Istirahat: Stop dan rehat sejenak dari aktivitas harian, istirahat di sini bisa misalnya ambil cuti panjang, me time setiap hari minimal satu jam, istirahat makan siang dari kantor dan meluangkan waktu satu jam penuh untuk makan santai, berjalan-jalan, atau aktivitas non-kerja lainnya, atau sesimpel menyisihkan satu atau dua malam di tiap akhir pekan untuk makan malam atau menonton film bersama sahabat tercinta.
