USAI cuitan Gita Savitri tentang childfree resep awet muda viral di media sosial, sosok wanita yang bernama Anastasia Adelline juga turut mencuri perhatian.
Rupanya wanita manis itu adalah adik kandung dari Gita Savitri. Berbeda dari sang kakak, Anastasia diketahui baru saja menjadi ibu beberapa bulan lalu.
Dalam media sosialnya, beberapa kali ia mengunggah kebersamaannya dengan sang anak. Tak hanya momen bersama sang anak, wajah cantiknya juga membuat publik penasaran.
Berikut potret adik Gita Savitri yang tak memilih childfree seperti sang kakak yang dihimpun dari akun Instagram pribadinya @anastasiadelline, Rabu (15/2/2023).
1. Outer jingga

Anastasia tampak cantik dengan outer jingga dan jilbab coklat yang dikenakannya. Senyumannya tampak manis dalam foto.
2. Saat hamil

Foto ini diambil saat Anastasia masih dalam masa hamil. Ia terlihat menggemaskan dengan dress longgar yang ditumpuk dengan outer rajut hangat. Wajahnya masih terlihat seperti ABG bukan?
3. Kemeja bergaris

Anastasia berpose senyum sambil menoleh ke arah lain. Gayanya tampak seperti anak kuliahan yang sedang menuju ke kampus. Padahal Anastasia saat itu tengah mengandung.
4. Hang out bareng anak

Kali ini Anastasia terlihat kece dengan jeans dan kemeja tunik panjang yang dikenakannya. Gaya hangout-nya sangat keren dan trendi meski telah memiliki satu anak.