NAMA Kylian Mbappe belakangan ini masih menjadi sorotan. Tak hanya karena penampilan menakjubkannya di FIFA World Cup Qatar 2022, namun juga karena kisah percintaannya.
Baru-baru ini Kylian Mbappe dikabarkan putus dari model transgender, Ines Rau setelah sempat menjalin hubungan selama beberapa bulan.
Namun, tak butuh waktu lama bagi Kylian Mbappe untuk move on dari Ines Rau. Pasalnya, ia dikabarkan kembali digosipkan mengencani seoran model asal Belgia, Rose Bertram.
Menariknya, Rose Bertram ternyata adalah mantan kekasih dari eks pemain PSG, Gregory Van der Wiel. Model berusia 28 tahun itu diketahui pernah menjalin hubungan dengan mantan pemain Timnas Belanda itu ketika masih memperkuat PSG.
Berikut 5 potret cantik Rose Bertram yang kini tangah digosipkan menjalin hubungan dengan Kylian Mbappe, dilansir dari akun Instagramnya, @rose_bertram.
1. Cantik dengan curly hair

Rose Bertram memiliki rambut asli berwarna blonde dan curly. Salah satunya dalam potret berikut. Ia tampak cantik dengan style rambut curlynya dan dalam balutan atasan sabrina berwarna hitam.
2.Tampil glamour

Sebagai seorang model, tentu ia kerap tampil glamour. Baik saat sesi pemotretan atau saat menghadiri suatu acara. Seperti dalam potret berikut. Bertram tampak seksi dan elegan dalam balutan gaun bernuansa gold dengan detail belahan di bagian paha.
3.Tampil stunning di Qatar Fashion United

Rose Bertram ternyata juga sempat menjadi salah satu model yang mendapat kesempatan untuk berjalan di atas panggung runway Qatar Fashion United.
Ia berkesempatan tampil dalam balutan jersey oversize dengan perpaduan warna merah dan putih dalam ajang fashion show yang menjadi bagian dari perhelatan Piala Dunia Qatar 2022.
4.Tampil edgy dengan denim on denim

Rose Bertram tampak selalu stylish dalam setiap kesempatan. Seperti dalam potret berikut. Ia tampak terlihat edgy dalam balutan denim on denim berupa atasan kemben crop top denim dan celana jeans denim.
5. Hobi ke pantai pakai bikini

Rose Bertram kerap menghabiskan liburannya ke pantai. Hal itu terlihat dalam beberapa unggahan di akun Instagramnya. Ia terlihat hobi mengunjungi pantai-pantai nan eksotis dalam balutan bikini nan seksi.
Seperti dalam potret berikut. Ia tampak cantik dan eksotis dengan bikini seksi berwarna hitam dengan detail motif polkadot.
(Vivin Lizetha)