Di Instagram, Bennu Sorumba memberitahu bahwa gaya makeup yang diulas di wajah Erina memang terinspirasi dari putri keraton Yogyakarta. "The Princess of Yogyakarta," kata Bennu, dikutip MNC Portal.

Bisa dijelaskan sedikit, Erina Gudono di Akad Nikah mengenakan kebaya modern berwarna putih. Di prosesi ijab kabul, kebaya Erina merupakan hasil rancangan Biyan Official.
Lalu, dia mengganti kebaya putih dengan kebaya emas yang sepertinya hasil rancangan Asky Febrianti. Kebaya kedua terlihat lebih mewah efek dari warna kebayanya dan detail yang ada di all-body kebaya.
(Helmi Ade Saputra)