Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Lagi Tren di Kalangan Artis, Apa Sih Manfaat Olahraga Tenis untuk Tubuh?

Pradita Ananda , Jurnalis-Jum'at, 02 Desember 2022 |16:15 WIB
Lagi Tren di Kalangan Artis, Apa Sih Manfaat Olahraga Tenis untuk Tubuh?
Wulan Guritno berlatih tenis, (Foto: Instagram @wulanguritno)
A
A
A

3. Turunkan berat badan: Nah manfaat satu ini pasti dikejar banyak orang, terutama kaum wanita. Tahukah Anda, karena olahraga tenis adalah tipe olahraga yang sangat aktif maka bisa membantu membakar kalori dari 400 hingga 600 per jamnya.

Tenis yang membuat pemainnya aktif bergerak, akhirnya juga sekalian membakar lemak tubuh. Pada saat yang bersamaan kita juga membangun otot tanpa lemak yang, pada akhirnya bisa bantu meningkatkan metabolisme tubuh. Begitu berat badan turun, olahraga tenis dengan teratur juga membuat kita bisa mempertahankan berat badan tersebut.

4. Menyehatkan mental: Kenapa? Karena tenis adalah olahraga yang membutuhkan pemikiran cepat dan reaksi cepat sepersekian detik. Makanya tubuh menciptakan koneksi baru antara saraf di otak, saat kita tetap waspada dan berpikir secara taktis. Akhirnya bisa membuat pikiran tetap tajam seiring bertambahnya usia.

5. Latihan seluruh tubuh: Tenis jadi jenis olahraga yang melatih seluruh bagian tubuh, karena harus berlari melintasi lapangan sehingga melatih otot kaki, inti tubuh jadi bergerak saat menjaga keseimbangan saat mengejar bola, bagian lengan memberikan kekuatan untuk menganyunkan raket dan memukul bola. Terakhir, kita juga meningkatkan keseimbangan, fleksibilitas, koordinasi, dan ketangkasan dengan bermain tenis.

BACA JUGA:Musim Hujan Sudah Tiba, Yuk Konsumsi Temuwalak yang Miliki 5 Manfaat untuk Kesehatan Tubuh!

(Rizky Pradita Ananda)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement