Namun, bukan itu saja, tas handbag yang Mayangsari tenteng di tangannya membuat nitizen tercengang. Pasalnya, tas tersebut merupakan koleksi handbag dari brand Valentino Garavani VLogo Signature.
Handbag mewah tersebut memiliki bahan rafia dengan detail bordir Drago Re-Edition, serta Pipa kulit dan elemen VLogo Signature di bagian depan.
Harga tas mewah tersebut juga bisa bikin geleng-geleng kepala para warganet dengan gaji UMR. Dilansir dari situs resmi Valentino, luxury handbag asal Italia tersebut dibanderol dengan harga Rp 43 juta rupiah.
Postingan momen mesra Mayansari bersama Bambang itu pun lantas mendapat berbagai komentar dari nitizen. Mereka kebanyakan dibuat salah fokus dengan penampilan serba mewah Mayangsari.
“duite ga habis habis😁habis,” kata @pu****