Wulan membiarkan rambut panjangnya tergerai indah dan disibakkan ke bagian kanan, sehingga wajah cantik dan awet mudanya terekspos.
Wanita yang memasuki usia kepala empat ini terlihat menyender ke sofa sambil menopang kepalanya dengan salah satu tangannya.
Wulan yang hanya mengenakan atasan kemeja polos membuat bagian kaki mulusnya terekspos jelas dan kontras dengan warna sofa yang cenderung gelap.
Dia tampak berfoto di sebuah ruangan yang dibatasi sebuah jendela besar, sehingga cahaya dari luar ruangan menyinari kecantikan alaminya.
Potret Wulan Guritno yang hanya mengenakan kemeja putih polos itu pun mendapat beragam reaksi dari nitizen di kolom komentar. Seperti biasa, mereka rata-rata memuji kecantikan hot mom satu ini.