Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ada Ular di Kabin Pesawat, Pilot Terpaksa Alihkan Penerbangan

Anisa Suci Maharani , Jurnalis-Senin, 14 Februari 2022 |06:00 WIB
Ada Ular di Kabin Pesawat, Pilot Terpaksa Alihkan Penerbangan
Ular di pesawat AirAsia (Mirror)
A
A
A

INSIDEN menggelikan terjadi dalam penerbangan maskapai AirAsia dari Kuala Lumpur ke Tawau, Malaysia. Seekor ular ditemukan merayap di atas kabin, Kamis lalu. Akibatnya, pilot terpaksa mengalihkan penerbangan bernomor AK5748 tersebut.

Menurut FlightRadar24, pesawat Airbus A320 itu dialihkan saat dalam perjalanan ke Tawau.


Chief Safety Officer Kapten Liong Tien Ling mengkonfirmasi insiden tersebut. "Ini adalah insiden yang sangat langka yang dapat terjadi di pesawat manapun dari waktu ke waktu," katanya dalam sebuah pernyataan seperti dilansir dari Mirror, Minggu (13/2/2022).

"Kapten mengambil tindakan yang tepat dan penerbangan ke Tawau secepat mungkin," lanjutnya.

Dia mengatakan keputusan untuk mengalihkan pesawat adalah tindakan yang tepat. Kapten Liong juga menambahkan bahwa tidak ada yang terluka dalam insiden.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement