SEBANYAK 50 desa wisata terpilih dalam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021, dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno pun mengingatkan agar tetap menjaga protokol kesehatan (prokes)
Sandiaga mengingatkan kepada para pengelola desa wisata untuk meningkatkan penerapan prokes di masing-masing wilayahnya.
Lebih lanjut langkah tersebut, kata Sandiaga, perlu dilakukan supaya pengembangan desa wisata sejalan dengan tren pariwisata yang baru. Ditambah lagi aplikasi PeduliLindungi rencananya akan diperluas hingga di berbagai destinasi wisata.
Sandiaga memberikan contoh Desa Wisata Sungai Batang di Sumatera Barat dan Desa Wisata Cisande di Kabupaten Sukabumi, untuk tetap menjaga prokes.
Baca juga: Sandiaga Sumbang Sepasang Domba Dukung Pengembangan Desa Wisata Cisande
"Perlu kita tingkatkan protokol kesehatan agar pengembangan desa wisata masuk ke dalam era pariwisata tren terbaru, yaitu pariwisata yang sehat, serta disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan dan Cleanliness, Health, Safety, Environmental Sustainability (CHSE)," katanya dalam Weekly Press Briefing secara virtual.
Ia menambahkan, aplikasi PeduliLindungi saat ini menjadi platform digital membantu testing kepada masyarakat, guna mendeteksi penyebaran Covid-19.