Riasan wajah yang begitu dibentuk sempurna membuat Lesti tak lagi pantas dibilang anak-anak. Ya, dia menjelma jadi wanita anggun nan berkharisma. Pancaran mata penuh kebahagiaan tak bisa terelakkan.
Baca Juga : Rizky Billar Curi Perhatian di Akad Nikah, Pakai Bendo Bukan Blangkon!
Di akad nikah ini, Lesti Kejora mengandalkan kebaya rancangan Renzi Lazuardi dengan henna di tangan buatan Ima Barbie. Lesti benar-benar manglingi!
Netizen dan rekan artis pun berkomentar kalau Lesti tampil sangat cantik di hari bahagianya.
"Mangling banget masya Allah," kata Syifa Hadju.