BAYI sampai usia 6 bulan harus mendapatkan ASI. Namun, apa jadinya kalau di proses menyusui si ibu menyusui terinfeksi Covid-19? Apakah si ibu boleh mengganti ASI dengan susu formula?
Kondisi semacam ini banyak terjadi. Si ibu yang masih harus menyusui ASI bingung bagaimana kelanjutan hidup bayinya jika dia khawatir takut menularkan virus ke si bayi.
Diterangkan Dokter Spesialis Anak RS Pondok Indah Bintaro Jaya, dr Caessar Pronocitro, Sp.A, jika ibu terpapar Covid-19 saat program ASI eksklusif, maka lanjutkan pemberian ASI. Sebab, Covid-19 bukan penghalang bayi mendapatkan ASI.

"Ibu menyusui kena Covid-19, tetap harus kasih ASI ke bayinya. Malah, manfaatnya jauh lebih besar dari risiko tertular. Lagipula ASI itu nutrisinya jauh lebih bagus daripada sumber lain di usia bayi 6 bulan pertama," kata dr Caessar saat Live Instagram, belum lama ini.
Baca Juga : Pekan ASI Sedunia, Kenali Pentingnya Vaksin Covid-19 untuk Ibu Menyusui
Jika ibu khawatir virus akan menular ke si bayi, maka teknik pemberian ASI perah bisa dilakukan. Tapi, kalau mau memberikan ASI langsung juga tidak masalah asal tetap disiplin protokol kesehatannya.