Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Viral Dokter Kena Cegat dan Tidak Diizinkan Lewat ketika Hendak Bertugas

Nandha Aprilia , Jurnalis-Senin, 05 Juli 2021 |19:56 WIB
Viral Dokter Kena Cegat dan Tidak Diizinkan Lewat ketika Hendak Bertugas
Ilustrasi PPKM Darurat. (Foto: Arif Julianto/Okezone)
A
A
A

VIRAL unggahan seorang dokter yang mengalami kesulitan ketika menuju tempatnya bertugas. Dokter bernama Aldhitama Ramadhan itu menceritakan pengalamannya dicegat dan tidak diizinkan lewat oleh petugas saat berada di Pintu Keluar Jalan Tol Sudirman, Jakarta.

Peristiwa ini terjadi saat pemerintah baru saja menjalankan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat alias PPKM Darurat dalam rangka menekan persebaran wabah covid-19.

Baca juga: Kasus Covid-19 Melonjak, Dokter Paru Curhat Tenaga Kesehatan Kewalahan 

"Terima kasih semua pada bapak polisi @TMCPoldaMetro yang bertugas di depan pintu keluar Tol Sudirman. Saya tenaga medis mau berangkat tugas," ungkap dr Adlhitama, dikutip dari unggahan akun Twitter-nya @AldhiTR, Senin (5/7/2021).

Tidak menyerah, dr Aldhitama pun coba melakukan berbagai cara untuk membuktikan dirinya sebagai dokter yang hendak pergi bertugas.

"Sudah memberikan surat dinas dan kartu IDI saya, tetap tidak diperbolehkan keluar. Hanya dijawab, 'Saya juga menjalankan tugas pak.' Lah?" ungkapnya.

Info grafis PPKM Darurat. (Foto: Okezone)

Mengetahui kejadian ini, netizen pun ramai-ramai membalas cuitan dr Aldhitama tersebut.

"Lho kok gitu?" tulis akun Twitter @momoprato*** di kolom komentar.

"Aduh miris, penerapannya kaku dan sangat tekstual," komentar @spanjangma***.

"Caranya kurang efektif merugikan para pekerja," ungkap akun @xbyf***.

Baca juga: Pasien Covid-19 di Rumah Harus Punya Inhaler Asma? Begini Kata Dokter 

Kabar terkini, cuitan dr Aldhitama sudah mendapat tanggapan dari pihak terkait. Dia pun berharap ke depannya semua pihak bisa berkerja sama maksimal menerapkan PPKM Darurat.

"Sudah ditanggapi, saya akan takedown tweet saya sebelumnya. Semoga ke depannya nakes, POLRI, TNI, dan semua pekerja kritikal lainnya dapat bekerja sama dalam PPKM darurat ini agar pandemi lekas berlalu. Terima kasih. Sehat-sehat semuanya."

(Hantoro)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement