Selama ini drakula dikenal sebagai makhluk mitologi, yang keberadaannya dituturkan melalui cerita turun-temurun dan sebagai penghisap darah. Namun drakula satu ini malah mengajak untuk divaksin.
Dikutip dari laman BBC, para drakula di Kastin Bran menawarkan vaksin Covid-19 jenis Pfizer secara gratis. Pemberian vaksin ini berlokasi di Kastil Bran yang dulu dimiliki oleh tokoh bernama Vlad Dracula.

Pihak pengelola menjelaskan, pemberian vaksin Covid-19 secara gratis ini guna sebagai langkah mendukung program vaksinasi. Serta menunjukan, bahwa orang zaman dulu pun sering ditusuk (disuntik).
"Idenya adalah untuk menunjukkan, bahwa orang-orang pada 500-600 tahun lalu di Eropa juga ditusuk," kata Alexandru Priscu, Direktur Marketing Kastil Bran.
Selain itu, pemberian vaksin Pfizer secara gratis ini agar menarik pengunjung datang kembali ke kastil tersebut. Sehingga menjadi salah satu destinasi wisata di Rumania, yang memberikan kesan mistis karena terdapat legenda drakula di tempat tersebut.
Vaksin ini diberikan secara gratis, dan dibagikan setiap hari dengan syarat mendaftarkan diri lebih dulu. Setelah divaksinasi, tamu akan diberikan kesempatan untuk melihat-lihat barang-barang di kastil tersebut.
(Dyah Ratna Meta Novia)