Pada awalnya mungkin terlihat menggemaskan bahwa pacar Anda menunjukan kecemburuannya saat Anda sedang bercanda dengan teman pria. Namun jika terus-menerus cemburu, maka ini bisa berdampak buruk bagi hubungan Anda.
Nah untungnya ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan jika pasangan Anda cemburu berat. Dilansir Okezone dari Bustle, berikut ini cara mengatasi cemburu pasangan Anda.

1. Tanyakan mengapa dia cemburu
Dengarkan pendapat pasangan Anda, apa yang membuat dia merasa cemburu. Jangan mencoba untuk menggertak pasangan Anda agar mereka tunduk dan tak cemburu lagi.
Tapi coba tunjukkan kasih sayang dan perhatian Anda kepada pacar Anda, tenangkan dirinya dengan menunjukkan Anda sayang kepadanya. Ini cukup efektif meredakan rasa cemburunya.