PANDEMI virus corona Covid-19 membuat banyak anak melakukan kegiatan belajar mengajar di rumah. Tak heran jika saat ini gadget adalah salah satu benda yang paling sering digunakan selama masa pandemi.
Tentunya penggunaan gadget ini bisa memiliki dampak terhadap pembentukan karakter seorang anak. Anak bisa menyalahgunakan penggunaan gadget dan berpotensi mengalami kecanduan. Merangkum Mobile Con 2012, berikut lima cara mendidik anak agak tidak kecanduan gadget.

Ajarkan hal baru
Dukunglah anak Anda untuk mempelajari hal-hal baru. Jika sang anak memiliki potensi menyanyi, maka jangan ragu untuk mendaftarkan mereka ke kelas musik. Jika memiliki minat dalam menari, maka kirimkan mereka ke sekolah tari. Sangat penting bagi anak-anak untuk mengembangkan keterampilan dan bakat melalui pembelajaran berbasis tindakan.
Libatkan dalam aktivitas fisik
Ketika anak-anak kecanduan gadget, maka gaya hidup mereka menjadi tidak aktif yanga berujung pada obesitas dan meningkatkan risiko terhadap berbagai penyakit. Oleh karena itu, mendorong anak-anak untuk aktif dengan melakukan berbagai aktivitas fisik salah satunya memperkenalkan mereka pada olahraga.